Sam Carling Jadi DPR Termuda di Inggris
Nama Sam Carling menjadi perbincangan di internet. Pasalnya, Carling telah menjadi anggota parlemen termuda di Inggris pada usianya yang baru 22 tahun.
Gen Z kelahiran 2002, Sam Carling terpilih menjadi anggota parlemen Inggris termuda. Namun, dia tidak ingin usianya menjadi fokus dalam pembahasan.
Melansir dari BBC, Sam Carling disebut sebagai ‘bayi DPR’, Minggu (7/7). Sam Carling akan menduduki House of Commons atau Majelis rendah, yaitu sebuah lembaga perwakilan di Inggris yang fungsinya mengesahkan undang-undang.
Carling dari Partai Buruh tersebut menang tipis dalam pemilihan daerah North West Cambridgeshier. Sam Carling sendiri merupakan sarjanan Universitas Cambridge. Dalam pemilu, ia mengalahkan calon legislatif (caleg) veteran dari Partai Konservatif, Shailesh Vara dengan selisih 39 suara.
Sam Carling menyebut kemenangannya sebagai “gempa politik”. Dia berharap akan lebih banyak lagi anak muda yang menduduki jabatan publik di dunia politik.
“Kemudian mereka akan melihat diri mereka terrepresentasikan, baik di parlemen dan dewan lokal. Hal itu akan membantu menangkal sikap apatis,” kata Sam Carling yang dikutip dari Detik.com.
Sam Carling adalah mantan anggota Dewan Kora Cambridge. Ia menyebut banyak pemilih terkejut terhadap langkah politiknya. “Mereka bilang ini bagus, kami butuh lebih banyak orang muda,” ungkapnya.
Menurutnya ada banyak pelecehan yang ditujukan untuk generasi muda di dunia maya. Tetapi, secara tatap muka, umumnya orang-orang senang mengetahuinya. Namun, ia tidak menginginkan masalah usianya yang muda menjadi fokus dalam pembahasan di publik. Karena baginya anak muda sama saja dengan orang usia lain.
“Saya ingin kita menjauh dari pola pikir aneh terhadap usia orang yang lebih muda. Sejauh yang saya tahu, kita sama saja dengan orang lain. Saya hanya ingin melanjutkan pekerjaan,” ujarnya.
Perjalanan Sam Carling Menyukai Dunia Politik
Pemuda yang dijuluki ‘Bayi DPR’ itu sebelumnya merupakan lulusan Universitas Oxford dan sesame anggota parlemen Partai Buruh, Keir Mather. Mather sendiri memenangkan pemilihan sela Selby dan Ainsty pada tahun 2023.
Diketahui bahwa Sam Carling tertarik dengan politik lantaran melihat hubungan antara kemerosotan sosial-ekonomi dengan Keputusan yang dibuat di Westminister, wilayah parlemen di Inggris.
Carling tumbuh di kawasan terpencil di Timur Laut Inggris, baginya tempat lahirnya tersebut menjadi kawasan tertinggal. Bahkan keluarganya sendiri sama sekali tidak berpolitik.
Keresahannya terhadap suasana di kota kelahirannya tersebut terjadi saat Sam Carling tinggal di Cambridge sejak usianya 18 tahun. Ia juga mempunyai aksen timur laut yang kental sehingga mmebuatnya menjadi orang asing di daerah Selatan.
“Saya melihat banyak hal menjadi lebih buruk di sekitar saya. Saya khawatir dengan penutupan toko-toko di jalan-jalan raya setempat yang dulunya merupakan pusat pertumbuhan dan sekarang menjadi lahan kosong,” tuturnya.
“Dan formulir keenam sudah ditutup, tapi aku baru menghubungkannya dengan politik nanti,” tambah Carling.
Pada daerah pemilihannya yang sebagian besar berbasis di Kota Peterborough, Sam Carling menyebut pemerintahan Partai Buruh yang baru memiliki ‘banyak masalah yang harus diselesaikan – ini adalah mikrokosmos negara ini”.
Sam Carling menginginkan partainya dapat mengatasi kurangnya dokter gigi dan staf NHS “yang terlalu banyak bekerja” serta “memperbaiki transportasi pedesaan”.
Dia menyatakan akan menarik dalam melihat apa yang generasinya pikirkan tentang era baru politik. Ia akan selalu menawarkan berbagai alternatif.
“Saya pikir banyak orang hanya sadar akan pemerintahan konservatif,” imbuhnya.
“Saya berpendapat kita bisa melakukan perubahan signifikan dan menawarkan alternatif yang lebih baik, dan mudah-mudahan melibatkan lebih banyak generasi muda dalam politik,” tambahnya.
Sepak Terjang Sam Carling dalam Berpolitik
Meski usianya terbilang belia, Sam Carling mempunyai alasan yang lebih baik dalam berargumen dibandingkan kebanyakan orang. Sebelumnya, Sam Carling sudah menjadi anggota dewan kotak sejak usianya 20 tahun
Mengutip dari Kompas, Sam Carling saat ini mengelola anggaran senilai 17 juta poundsterling atau setara Rp353 miliar. Ia juga mempunyai ratusan staff.
Pengalamannya tersebut membuat Carling cukup layak dalam posisinya sekarang ini.
Demikian informasi tentang Sam Carling, anggota dewan termuda di Inggris. Semoga menginspirasi!
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow